Boman Husein (65) dan Ntur (43) menjadi peserta acara nikah massal Pemprov DKI Jakarta hari ini, Minggu (31/12/2017). Sebelumnya peserta nikah massal dari Kelurahan Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur ini telah menjalani nikah siri.
Bomanbaru mengetahui bahwa acara yang digelar di park and ride MH Thamrin, Jakarta Pusat ini merupakan ide dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan wakilnya Sandiaga Uno.
Sangkakek pun mengucapkan doa khusus untuk pemimpin baru Ibu Kota tersebut. "Saya berdoa semoga Pak Anies semakin disukai warga, awet mimpin Jakarta. Saya juga terima kasih sudah dinikahkan begini.
Sayasangat bersyukur," ujar Boman ketika ditemui di lokasi nikah massal, Minggu. Tak hanya Boman, pasangan lain yang juga datang dari Kelurahan Kelapa Dua Wetan, Venti yuliana (47) dan Yuda (52) mengaku senang atas program yang digelar di penghujung tahun ini. Budi Hartati, Lurah Kelapa Dua Wetan, Ciracas mengatakan, sebenarnya ada lima pasang calon pengantin yang mendaftar di acara ini.
Namunhanya dua pasang pengantin yang hadir hari inilah yang memenuhi syarat administratif untuk dinikahkan. "Kalau mau ditawarkan lagi pasti banyak yang berminat. Tapi kami juga lihat apakah mereka memenuhi persyaratan untuk dinikahkan," ujarnya ketika ditemui di lokasi yang sama.
Parapeserta dalam acara ini akan mendapatkan mahar berupa seperangkat alat shalat dan emas seberat satu gram dari Pemprov DKI Jakarta. Acara ini akan digelar pada pukul 19.00 WIB dan akan dihadiri Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta.
Sumber : Kompas.com