Wed Dec 2019 2 years ago

Penggunaan Operator String pada PHP

PHP mengenal dua model operator yaitu tanda "." yang kita sebagai concatenation operator atau operator penyambungan string dan ".=" sebagai operator penugasan penyambungan string  (Concatenation Assignment Operator). Operator ini sama perilakunya dengan $x=$x.$y atau $x.=$y . Perhatikan contoh berikut ini :

<?php 

echo "Menggunakan Operator String<br />"; 
$string1 = "Hallo"; 
$string2 = "World"; 
// operator concatenation 
$stringGabung = $string1 . " " . $string2; 
echo $stringGabung . "<br />"; 
// operator assignment 
$stringGabung .= "<br />Ternyata Pemrograman PHP "; 
$stringGabung .= "Sangat mudah ya"; 
echo $stringGabung . "<br />"; 

?>

Keluaran :

                  Menggunakan Operator String
                  Hallo World
                  Hallo World
                  Ternyata Pemrograman PHP Sangat mudah ya